Osaka Bisnis Intenship Program (OBIP)
adalah program berjangka satu bulan terhitung sejak 3 April hingga. 28
April 2012. Program ini adalah tindak lanjut MoU yang telah disepakati
oleh UPI dan Osaka in the World Committee (OIW), serta PT. Okatos Hero
Real Estate-Osaka Japan (OHRE).
Kegiatan OBIP ini meliputi bidang
perbankan, peningkatan sumber daya manusia perusahaan, akuntasi, dan
manajemen biro perjalanan. OBIP ini pun dapat disetarakan dengan Kuliah
Kerja Nyata, khususnya bagi mahasiswa yang pada semester genap
2011/2012 telah mengontrak mata kuliah KKN.
Menyinggung soal pendanaan setiap
peserta OBIP nantinya akan menerima bantuan danadari OHRE sebesar
150.000 yen. Dana ini penggunaannya untuk akomodasi selama di Jepang,
dan tiket pesawat pulang pergi dari Bandung ke Osaka (PP), serta
asuransi perjalanan, belum lagi dan untuk keperluan sehari-hari selama
di Jepang. Sedangkan untuk biaya pembuatan paspor, visa, airport tax,
biaya kursus bahasa Jepang, dan apabila ada kekurangan untuk biaya
hidup selama di Jepang ditanggung sendiri oleh peserta OBIP. Peserta
OBIP wajib mengikuti kursus bahasa Jepang yang akan dilaksanakan oleh
Jurusan Pendidikan Bahasa Jepang FPBS UPI selama satu bulan pada bulan
Pebruari hingga Maret 2012.
Selain ini pun terdapat beberapa persyaratan lainnya yaitu :
1. Peserta OBIP adalahWargaNegara Indonesia yang terdaftar sebagai mahasiswa UPI program S1 semester VI
keatas.
2. Calon peserta OBIP harus memperoleh izin dari orangtua atau walinya.
3. Setiap calon OBIP harus melengkapi dokumen sebagai berikut :
a. Mengisi formulir pendaftaran atau
b. Pasfoto berwarna ukuran 4 x 6 cm (3 buah)
c. Surat keterangan sehat dari dokter terbaru (tiga bulan terakhir)
d. Fotokopi kartu mahasiswa (3 lembar)
e. Transkrip nilai (3 lembar)
f. Materai Rp.6000,- (3 buah)
g. Surat pernyataan dari orangtua/wali
h. Surat pernyataan ybs.
4. Dokumen-dokumen di atas dimasukkan ke dalam map berwarna kuning dan diserahkan kepada:
Tim Pengelola OBIP keJepang 2012*)
Kantor Pembantu Rektor Bidang Akademik dan Hubungan Internasional Universitas Pendidikan Indonesia
Gedung Partere, Jl. Dr. Setiabudi 229, Bandung 40154.
Penyerahan dokumen bisa dilakukan setiap hari kerja dari pukul 08:00 ~ 16:00 WIB.
Agar mempermudah estimasi biaya maka
dilampirkan pula prakiraan biaya tanggungan peserta OBIP selama di
Jepang, yaitu sebesar Rp. 4.500.000,- dengan perincian dana sebagai
berikut :
1. Pembuatanpaspor :Rp. 350.000,-
2. Biaya Visa :Rp. 350.000,-
3. Airport tax :Rp. 185.000,-
4. BiayakursusbahasaJepang :Rp. 3.000.000,--
5. Lain lain :Rp. 615.000,-
Jadwal kegiatan program OBIP ini adalah sebagai berikut :
1 Penyusunan Panduan OBIP (8 ~ 22 Desember 2011)
2 Sosialisasi program OBIP kepimpinan UPI (Dekan dan KetuaJurusan) (22 Desember 2011~ 10 Januari 2012)
3 Penutupan pendaftaran peserta OBIP (13 Januari 2012)
4 Seleksi peserta OBIP meliputi:
1) kelengkapan administrasi,
2) kemampuan bahasa Jepang (bagi mereka yang sudah belajar bahasa Jepang) dan kemampuan bahasa
Inggris;
3) wawancara (15 Januari 2012)
4) Pengumuman kelulusan OBIP (20 Januari 2012)
5) Pelatihan Intenship Bahasa Jepang (27 Pebruari ~ 29 Maret 2012)
6) Pelepasan peserta OBIP olehRektor UPI atau yang mewakilinya (29 Maret 2012)
7) Persiapan keberangkatan keJepang (30 Maret ~ 2April 2012)
8) Berangkat dari Bandung ke Osaka (3 April 2012)
9) Tiba di Osaka dan kegiatan orientasi (4 April 2012)
10) Mulai kegiatan training (5 April 2012)
11) Refreshing melihat bunga sakura bersama Rektor UPI (5 April 2012)
12) Homestay di rumah orang Jepang selama 2 malam (13~ 14 April 2012)
13) Persiapan pulang ke tanah air (pagi dan siang) dan Acara pepisahan (malam) (28 April 2012)
14) Berangkat dari Osaka menuju tanah air (28 April 2012)
15) Tiba di Bandung (29 April 2012)
Apabila peserta berminat dan ingin memperoleh informasi lebih lanjut dapat menghubungi :
1) Tim Pengelola OBIP ke Jepang 2012 Kantor Pembantu Rektor Bidang Akademik dan Hubungan Internasional
PI Gedung Partere; Jl. Setiabudi 229 Bandung 40154; Setiap hari kerja dari pukul 08:00 ~ 16:00 WIB.
2) Kontak person: Ahmad Dahidi (kantor: Jurusan Pendidikan Bahasa Jepang FPBS UPI) Handphone.
0812 211 6758 atau melalui email: dahidiahmad@yahoo.co.id
Tim Pengelola OBIP terdiri dari : Ketua
: Prof. Dr. H. Sunaryo Kartadinata, M.Ed
(UPI) Wakil Ketua : (1) Prof. Furqon, M.A., Ph.D.
(UPI) (2) Okamoto Keigo (
OHRE) (3) Yamanishi Ippei
(OIW) Sekretaris Umum : Nakahashi Masami (OIW). Wakil
Sekretaris : (1) Ahmad Dahidi (UPI)
: (2) Dianni Risda (UPI)
: (3) Nabeshima Yoshiro (OHRE) Bendahara Umum :
Nishio (OHRE) Wakil Bendahara : Elly Malihah (UPI) Tim
Seleksi : (1) Ahmad Dahidi (UPI)
(2) Dianni Risda (UPI)
(3) Sri Harto (UPI)
(4) Elly Malihah (UPI)
Bagi peserta yang berminat maka dapat
mendownload formulir pendaftaran di website upi.edu dan website
fpips.upi.edu. Kemudian dapat pula menghadiri penjelasan tentang
pelaksanaan program OBIP. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari
Senin, 16 Januari 2012 pukul 09.00 WIB hingga selesai bertempat di
Lantai V Ruang 29 Gedung Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
(FPIPS) UPI. Selamat bergabung dalam program ini!
sumber: fpips-upi